Kongres Nasional IV
Perhimpunan Dokter Spesialis Andrologi Indonesia (PERSANDI)
(4th National Congress of Indonesian Andrologist Association)
PERSANDI yang diketuai oleh Prof. Dr. dr. Wimpie Pangkahila, Sp.And, FAACS telah mengadakan kegiatan Kongres Nasional IV pada tanggal 21-23 Juli 2017 berlokasi di Hotel Aryaduta Jakarta. Kongres Nasional IV ini diadakan dengan susunan panitia, yakni:
Steering Committee
- Dr. dr. F.X Arif Adimoelja, PhD., SpAnd., FSS (Be)
- Dr. dr. Wahyuning Ramelan, Sp.And
- Dr. dr. Wimpie Pangkahila, Sp.And, FAACS
- Dr. dr. J. Alex Pangkahila, MSc, SpAnd
Organizing Committee
- Dr. dr. Wahyuning Ramelan, Sp.And sebagai Ketua Panitia
- Heru Hasojo Oentoeng, MRepro., SpAnd sebagai Sekretaris
- Tiara Kirana, SpAnd sebagai Bendahara
- Tribowo Hasmoro, MBiomed, SpAnd sebagai Seksi Ilmiah
- Nugroho Setiawan, MS, SpAnd sebagai Seksi Dana
Kongres ini diadakan sebagai salah satu kegiatan dalam menjalankan misinya, yaitu memacu, mengembangkanpenemuan baru, dan edukasi pada bidang Andrologi melalui integrasi pengetahuan dasar dan terapan bersama pada klinisi dan peneliti. Dalam menjalankan misi tersebut, kegiatan ini disajikan dengan topik-topik workshop yang menarik, plenary lecture, simposium, dan ajang makalah bebas yang terbuka bagi seluruh sejawat baik Andrologi maupun non Andrologi.
Dalam sidang organisasi yang diadakan pada saat kegiatan ini telah memutuskan bahwa Prof. Dr. dr. Wimpie Pangkahila, Sp.And, FAACS akan menjabat kembali sebagai ketua PERSANDI dalam masa jabatan ke 2 untuk 4 tahun ke depan. Proficiat kepada Prof. Dr. dr. Wimpie Pangkahila, Sp.And, FAACS, semoga dapat semakin memajukan bidang Andrologi di Indonesia. (red-androniko)
Penulis: dr. Androniko Setiawan
Artikel Menarik Lainnya: Mikropenis, Disfungsi ejakulasi, An Introduction to Clinical Embryologi, Azoospermia, SEMILOKA PENULISAN USULAN PENELITIAN DAN TESIS, SEMILOKA PENULISAN USULAN PENELITIAN DAN TESIS (2), National Training Of Trainers on Semen Analysis, Memperingati hari kemerdekaan RI ke-72, Ujian Akhir Nasional PPDS Andrologi, DAFTAR ARTIKEL TERBARU.